Jumat, 11 Maret 2016

Obat Pencernaan


Obat Pencernaan - Obat adalah suatu sediaan yang digunakan untuk mengurangi, mencegah, serta menyembuhkan suatu gejala/ penyakit yang diderita oleh seseorang. Obat lebih sering digunakan akhir-akhir ini dikarenakan presentase penyembuhannya yang ampuh serta mudah dalam penggunaannya.







Obat pencernaan merupakan obat yang bekerja pada sistem gastrointestinal dan hepatobiliar. Sistem pencernaan manusia memiliki fungsi sebagai berikut : 

1.    Menerima asupan makanan
2.    memecah makanan menjadi zat gizi
3.    menyerap zat gizi ke dalam aliran darah
4.    membuang sisa makanan yang tidak dapat dicerna dari tubuh

Sedangkan untuk klasifikasi obat pencernaan itu sendiri yaitu antara lain ada Antasida, H2 reseptor antagonis, Antiemetik, Antikolinergik, Hepatoprotektor, Antibiotik, Proton pompa inhibitor, Prokinetik, Antidiare, dan Laksatif.

Namun, secara garis besar obat sistem pencernaan dibagi menjadi empat kategori besar, yaitu sebagai berikut : 

                              a.      Antasida dan Antiulserasi. Antiulserasi digunakan untuk mengobati ulkus / luka / tukak.  Sedangkan Antasida digunakan untuk mengobati gastritis / maag.

                              b.      Obat Antidiare. Diare merupakan suatu gejala dimana metode pengobatannya tergantung pada penyebabnya itu sendiri. Untuk membantu meringankan gejala diare, dapat diberikan obat difenoksilat, codein, paregorik (opium tinctur) atau loperamide. Sedangkan untuk membantu mengeraskan poop (kotoran manusia) dapat diberikan kaolin, pektin dan attapulgit aktif.

                          c.      Kolagogum, Kolelitolitik dan Hepatik Protektor. Obat pencernaan jenis ini tidak berkaitan langsung dengan saluran cerna tetapi lebih kepada fungsi hati dan empedu yang sedang bermasalah. Obat yang menstimulasi aliran empedu ke duodenum disebut Kolagogum. Dan hingga kini, belum ada pengobatan efektif yang dapat dipilih untuk menyembuhkan penyakit hepatitis yang kronis karena virus.

                   d.      Obat Digestan. Obat ini berfungsi untuk membantu proses pencernaan yang berisikan enzim-enzim atau campurannya, dan berguna dalam memperbaiki fungsi pencernaan,serta bermanfaat pada defisiensi satu atau lebih zat yang berfungsi mencerna makanan.


EmoticonEmoticon